Call Us Today

0811-2610-514

SEPENTING APA ISO 14001 UNTUK PERUSAHAAN SKALA KECIL MAUPUN BESAR?

Menerapkan Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 ternyata tidak hanya sebagai pemenuhan terhadap peraturan perundangan. Nyatanya penerapan ISO 14001 secara efektif dapat mengurangi keluhan masyarakat mencapai 20%, meningkatkan kepuasan konsumen hingga 12%, serta meningkatkan penjualan perusahaan mencapai 7% lho. Yuk simak artikel berikut!.

ISO 14001 dikenal sebagai standar yang fokus pada pengelolaan lingkungan termasuk pada dampak dari kegiatan industri / perusahaan yang dapat mempengaruhi lingkungan sekitar. Penerapan Sistem Manajemen Lingkungan ini wajib dilaksanakan oleh seluruh industri dan perusahaan di Indonesia bahkan di dunia baik industri / perusahaan dengan skala kecil, menengah maupun besar yang telah diatur oleh organisasi standard internasional (International Standard Organization).

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh International Standard Organization pada program “ISO Survey” tahun 2021 terkait penerapan ISO 14001 oleh seluruh perusahaan di dunia menunjukkan peningkatan yang sangat signifikan yakni mencapai 13% dari tahun 2020 silam. Hal ini didapati sebesar 420.433 perusahaan di dunia telah memperoleh sertifikat ISO 14001: 2015 yang telah diakui oleh International Standard Organization dan sebesar 2.729 perusahaan di Indonesia termasuk di dalamnya.

Penerapan ISO 14001 memiliki banyak manfaat penting yang dapat menunjang proses bisnis perusahaan yang menerapkannya. Peneliti dari Badan Standaridasi Nasional mengkaji manfaat penerapan ISO 14001 pada perusahaan yang telah memperoleh sertifikat penerapan ISO 14001. Dari hasil kajian tersebut mendapati hasil bahwa penerapan ISO 14001 di perusahaan berdampak pada perusahaan mengalami pengurangan pencemaran lingkungan sebesar 20%. Penerapan ISO 14001 memberikan cara untuk mengidentifikasi secara sistematik dan mengelola resiko lingkungan serta liability, sehingga mengurangi keluhan masyarakat sebesar 20%.
Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 merupakan pendekatan yang sistematik untuk mengidentifikasi aspek dan dampak lingkungan serta untuk perumusan objektif dan target sehingga dengan menerapkan ISO 14001 terjadi peningkatan pada proses efisiensi hingga 17%. Manfaat lain dari penerapan ISO 14001 yaitu peningkatan pada kinerja manajemen/moral kerja, meningkatkan kepuasan konsumen, dan meningkatkan penjualan mencapai 7%.

Penjelasan di atas tentunya semakin meyakinkan niat Anda untuk menerapkan ISO 14001. Yuk sertifikasikan ISO Anda sekarang juga!.